Manajemen User, Group dan File pada Linux
Disini saya akan menjelaskan
tentang managemen user, group dan file berikut perintah-perintahnya.
Membuat User
Untuk membuat user dan group hanya dapat dilakukan oleh super user
“root”. Untuk membuat user kita mempunyai dua perintah yaitu useradd
dengan adduser. Jika memiliki fungsi sama kemudian apa perbedaannya?
Menurut saya perbedaan useradd dengan adduser adalah terletak pada
langkah yang harus ditempuh setelah perintah dijalankan atau proses yang
terjadi setelah perintah dijalankan.
Untuk perintah adduser, setelah perintah dijalankan maka akan muncul
lagi beberapa langkah yang harus dilewati/diisi, seperti pada gambar
dibawah ini.
Perintah untuk membuat user baru dengan syntaks add user :
root@user:/home/user# adduser nama_user
Proses adalah Program yang sedang dieksekusi. Setiap kali
menjalankan suatu program, Sistem UNIX melakukan suatu fork, yaitu
melakukan beberapa urutan operasi untuk membuat suatu proses konteks dan
kemudian mengeksekusi program tersebut dalam konteks yang sudah dibuat.
Oleh karena itu kita harus menguasai Manajemen Proses Linux. Manajemen
Proses Linux adalah salah satu hal yang sangat penting yang harus
dikuasai oleh seorang Teknisi Komputer. Kenapa? Karena selain kita
mengetahui proses di Windows, kita harus tahu proses di Linux dan dengan
penguasaan manajemen prose ini kita bisa mengetahui proses apa saja
yang running pada setiap user. Atau dalam suatu jaringan juga kita bisa
melakukan controlling terhadap proses setiap client.
Dalam Manajemen proses beberapa hal penting yang harus dikuasai, yaitu :
1. Mengetahui proses yang terjadi Linux
2. Dapat melakukan proses controlling terhadap proses di Linux
3. Menghentikan proses yang tidak dibutuhkan dan mengurangi performa Linux
TIPE PROSES
Terdapat beberapa tipe proses yang dikenal dalam OS berbasis Linux pada umumnya, antara lain:
Perintah-Perintah Dasar Linux
Sebagai panduan Anda, berikut adalah daftar perintah secara alfabet. Sebenarnya, Anda dapat saja
menekan tab dua kali
untuk melihat semua kemungkinan perintah yang dapat digunakan. Misalnya
Anda ingin mengetahui perintah apa saja yang dimulai dengan huruf a,
maka Anda cukup mengetikkan
a lalu tekan tab dua kali!
Daftar Perintah Menurut Alfabet
& adduser alias bg cat cd chgrp chmod chown cp fg find grep gzip halt hostname kill less login logout ls man mesg mkdir more mount mv passwd pwd rm rmdir shutdown su tail talk tar umount unalias unzip wall who xhost + xset zip
&
Perintah
& digunakan untuk menjalan perintah di belakang (
background) Contoh:
wget http://id.wikibooks.org &
Perintah
& dipakai dibelakang perintah lain untuk menjalankannya di
background. Apa itu jalan di background? Jalan di
background
maksudnya adalah kita membiarkan sistem untuk menjalankan perintah
sendiri tanpa partisipasi kita, dan membebaskan shell/command prompt
agar bisa dipergunakan menjalankan perintah yang lain.
Lihat juga:
- Silahkan lihat juga perintah bg dan fg.